Manfaat Brokoli Untuk Asam Urat

Manfaat Brokoli Untuk Asam Urat

Penyakit asam urat sering kali menyerang pada orang yang sudah berusia lanjut. Para penderita asam urat ini tentunya tahu, pentingnya untuk hati-hati dalam memilih makanan, dan tidak boleh nekat tetap mengkonsumsi makanan dengan kadar purin tinggi. Sebab, asam urat sendiri disebabkan karena banyaknya asupan purin ke dalam tubuh yang masuk bersama makanan, sehingga ginjal tidak mampu mendetoksnya secara  sempurna.

Akibatnya purin-purin ini menumpuk pada area tertentu terutama pada bagian persendian tulang. Salah satu cara mengatasi asam urat ini adalah mengkonsumsi brokoli. Kebaikan manfaat brokoli untuk asam urat bisa Anda dapatkan dengan mudah, mengingat sayur brokoli sendiri bisa diolah ke dalam berbagai menu makanan yang lezat dan menggugah selera.

Penyebab Asam Urat

Menurut penjelasan dari dr. Alvin Nursalim, SpPd, menerangkan bahwa asam urat merupakan hasil dari metabolisme purin. Jika kandungan asam urat dalam tubuh berlebihan, maka akan menumpuk pada bagian persendian dan jaringan dalam bentuk Kristal monosodium urat.

Baca juga: Dampak Negatif Jika Sering Berhayal atau Melamun

Penyakit asam urat berisiko mendatangkan penyakit baru yaitu kerusakan ginjal. Asam urat dalam tubuh memang diperlukan tetapi dalam jumlah sedikit, jika berlebihan justru menjadi sumber penyakit. Salah satu cara untuk mengontrol kadar asam urat dalam tubuh adalah dengan mengatur konsumsi makanan  Anda. Hindari makanan yang banyak mengandung purin, seperti melinjo, jeroan, seafood dan sebagainya.

Manfaat Brokoli Untuk Asam Urat

Brokoli diyakini sebagai salah satu makanan yang baik dikonsumsi oleh penderita asam urat. Sayuran brokoli mengandung Vitamin C yang tinggi, potassium dan asam folat. ADA Atau American Dietetic Association mengklasifikasikan bahwa brokoli merupakan memiliki senyawa bioaktif yang tinggi seperti sulforaphane.

Brokoli juga bisa dijadikan solusi untuk mengatasi penyakit asam urat karena kandungan purinnya rendah. Menurut Drs. Grahame berpendapat bahwa, brokoli dikategorikan sebagai salah satu jenis makanan yang dengan kadar purin yang rendah. Penyakit asam urat ini bisa kambuh sewaktu-waktu dengan keluhan nyeri pada bagian persendian dan rasa bengkak pada ibu jari dan sendi.

Disarankan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat kompleks seperti nasi merah, roti gandum dan serealia utuh. Lalu mengurangi makanan yang mengandung banyak pemanis tambahan seperti kue kering, minuman kemasan, sirup dan sebagainya.

Itulah kebaikan manfaat brokoli untuk asam urat yang bisa Anda jadikan referensi, untuk mengobati penyakit asam urat. Selain menghindari makanan-makanan yang tinggi akan kandungan purin, dan perbanyak konsumsi makanan dengan kandungan karbohidrat kompleks, jangan lupa untuk rajin berolahraga supaya tubuh semakin kuat dan sehat. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar